BANGKALAN, - Mewakili Komandan Kodim 0829/Bangkalan, Letkol Kav Taufik Dwinova, SE, Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0829/Bangkalan, Mayor Inf Prasetyo Edy Tunggal, SH, membuka secara resmi kegiatan peningkatan kemampuan Aparat Komando Wilayah (APKOWIL) tersebar Tahun 2023. Acara tersebut digelar di Aula Gedung Manunggal Bangkalan pada Rabu (15/11/2023).
Dalam komentarnya, Kasdim 0829/Bangkalan, Mayor Inf Prasetyo Edy Tunggal, SH, menjelaskan pentingnya penguasaan media sosial dalam era digitalisasi saat ini. Beliau menekankan perlunya kesadaran dan kewaspadaan dalam penggunaan media sosial bagi seluruh personel Kodim 0829/Bangkalan dan keluarganya.
"Kita harus bijak dalam bermedia sosial, selalu hati-hati dan waspada agar tidak melanggar Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU-ITE), " ungkap Kasdim. "Pemanfaatan media sosial sebaiknya dilakukan dengan tanggung jawab untuk menjaga reputasi dan keamanan pribadi serta keluarga, " tambahnya.
Baca juga:
Jaga Kemajuan Bangsa dengan Binkomsos
|
Kegiatan peningkatan kemampuan APKOWIL ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang penggunaan media sosial, termasuk dampak positif dan negatifnya. Kasdim 0829/Bangkalan berharap agar setiap personel dapat menjadi pengguna media sosial yang cerdas dan bertanggung jawab.
Dalam acara ini, pemateri dari Kejaksaan Negeri Bangkalan serta Instansi lainnya di datangkan, hal ini merupakan bagian dari upaya Kodim 0829/Bangkalan dalam mempersiapkan personelnya menghadapi dinamika informasi di era digital. Semua peserta diharapkan dapat memanfaatkan pengetahuan yang diperoleh untuk mendukung tugas-tugas kewilayahan dengan lebih efektif.
(Pendim_0829)